Breaking

Rabu, 22 September 2021

Kunjungan Ketua BM PAN Ke Pelaku Usaha UMKM

 

Ketua BM PAN & Penasehat


    DPJ - Sesuai instruksi dari Ketua Umum DPP PAN dan juga Wakil Ketua MPR RI Zulkifli Hasan (Zulhas) untuk memperhatikan salah satu sektor usaha Masyarakat yaitu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) menurutnya Kelangsungan ekonomi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) menjadi yang terdampak pandemi Covid-19. Padahal, UMKM yang jumlahnya mencapai angka lebih dari 65 juta menjadi tumpuan ekonomi rakyat.

Untuk menukung Program tersebut DPD PAN Jombang melakukan kegiatan kunjungan ke berbagai pelaku Anggota UMKM yang ada di wilayah Kabupaten Jombang.

Berbagai kebijakan pembatasan yang dibuat pemerintah selama pandemi telah membuat UMKM makanan dan minuman tidak seproduktif di masa normal.

Ketua BM PAN Memberi solusi ke UMKM


“Risiko seperti ini menjadi konsekuensi bagi pelaku usaha yang basisnya mendatangkan orang. Apalagi usaha-usaha yang sifatnya masih tradisional, belum memanfaatkan strategi digital,” ujar Ramlan.

Menurutnya, untuk menghadapi situasi seperti itu, para pelaku UMKM dituntut bisa beradaptasi. Hanya saja, karena kondisi setiap UMKM berbeda-beda, baik terkait kapasitas sumber daya atau kemampuan operasional, tentu tidak bisa bisa disamaratakan. MK


Tidak ada komentar:

Posting Komentar